ADA KEHIDUPAN MALAM di Kota Cepu, Kabupaten
Blora, Jawa Tengah, terutama untuk memanjakan lidah. Malam ini, ketika
ada yang terasa hambar, aku minta dijemput oleh adik ipar untuk memilih
yang agak khas, meski juga tersedia di kebanyakan kota di Pulau Juwawut.
Dulu, zaman aku kecil, aku Toko Kakatua di pertigaan Dusun Ngareng, tak
jauh dari gerbang Asrama Vyatra sekolah tinggi yang semula bernama
Akademi Minyak dan Gas Bumi (AMGB atau Akamigas). Di situlah, kami makan
dan minum tadi. Juga bergurau dengan teman lama.
Pesanan yang
utama ialah wedang jahe panas. Karena tersedia, aku pesan lontong sayur
lodeh rebung. Lauknya tempe gembus. Apa yang istimewa dari sayur rebung
ini? Di dalamnya, terasa ada remah panggang, sebutan lokal untuk ikan
asap. Masih ada satu lagi: ale (kecambah) kemplang.
Warung di
emper toko ini nisbi laris. Harga sangat terjangkau. Agak ke barat
lokasinya, ada hotel. Dulu, hotel itu gedung bioskop. Masih ada satu
lagi "movie theater" di Kota Cepu. Sekarang, keduanya tinggal kenangan,
menyisakan kerinduan akan masa lalu yang sentimentil.
*MMeSeM.11102013.22:31.-
Home »
kabar tjepoe
» Lontong Sayur Rebung
Lontong Sayur Rebung
Written By Unknown on Jumat, 11 Oktober 2013 | 22.06
Label:
kabar tjepoe
Posting Komentar